Mengenal Kampung Dongeng Indonesia
Kampung Dongeng Indonesia merupakan sebuah gerakan sosial yaitu gerakan mendongeng untuk anak Indonesia. Berawal dari penggagasnya, Kak Awam (Moch Awam Prakoso) sering berkeliling ke berbagai daerah di Indonesia bertemu dengan anak-anak untuk pertunjukan dongeng, juga bertemu dengan para guru dan orang tua untuk memberikan training teknik mendongeng.. Kak Awam kemudian menyadari bahwa dirinya tidak mungkin dapat melakukannya sendiri secara terus menerus. Akhirnya pada tanggal 18 Mei 2009 di Kelurahan Kampung Sawah Ciputat Tangerang Selatan, Kampung Dongeng Indonesia diresmikan.
Sumber: https://www.kampungdongeng.com/
Mendongeng sebagai kegiatan sosial yang digagas oleh Kak Awam ini kemudian mendapat sambutan yang baik dari berbagai kalangan mulai dari pelajar, mahasiswa, guru, dosen, karyawan dan juga berbagai profesional lainnya. Banyak yang kemudian bergabung menjadi relawan Kampung Dongeng demi anak-anak Indonesia. Saat ini, ada lebih dari 60 cabang Kampung Dongeng yang tersebar di berbagai daerah. Kampung Dongeng BATUR Kota Mataram merupakan salah satu cabang dari Kampung Dongeng Indonesia yang ada di Kota Mataram.
Penasaran dengan Kampung Dongeng BATUR Kota Mataram? Baca Selengkapnya di tulisan saya yang ini: Berkenalan Dengan Kampung Dongeng BATUR Kota Mataram.
0 Comments